Laporan wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan
TRIBUN-VIDEO.COM - Berjalan di catwalk zebra cross sambil berlenggak-lenggok mengenakan jubah, begitulah lelaki yang menamakan diri Miss Fancy memeragakan busananya di SCBD Fashion Week, Jalan Tanjung Karang, Kebon Melati, Jakarta Pusat, Jumat (22/7/2022).
Busana jubah yang diklaimnya terinspirasi dari desainer ternama Anne Avantie itu berhasil mencuri perhatian banyak pengunjung di tempat tersebut.
Tak sedikit para pengunjung meminta pemotretan bersamanya atau mengajaknya membuat konten video dadakan di tempat tersebut.
Lelaki yang sehari-harinya bekerja sebagai pekerja kantoran itu mengaku telah dua kali melakukan peragaan busana di tempat tersebut.
Di hari pertamanya, ia mengaku hanya mengenakan pakaian yang biasa saja seperti jaket dan celana panjang seperti orang berpergian pada umumnya.
Rencananya ia akan kembali melakukan peragaan busana di tempat tersebut di hari lain, bila banyak mendapat apresiasi dari para pengunjung tempat tersebut.
Diketahui, SCBD Fashion Week merupakan penamaan pertunjukkan fashion dadakan tanpa dikoordinir dari masyarakat, khususnya kaum muda di Jalan Tanjung Karang, Jakarta Pusat.
Para pengunjung bisa secara spontan menjadi peraga busana di atas zebra cross jalan tersebut yang berfungsi sebagai catwalk.
Meski tak dikoordinir, para peraga busana tertib dalam memeragakan busananya.
Sehingga pertunjukkan fashion tersebut terlihat bagus.
SCBD Fashion Week mulai ramai pengunjung tepat pukul 15.00 WIB.
(*)
VP: Yogi Putra
TRIBUN-VIDEO.COM - Berjalan di catwalk zebra cross sambil berlenggak-lenggok mengenakan jubah, begitulah lelaki yang menamakan diri Miss Fancy memeragakan busananya di SCBD Fashion Week, Jalan Tanjung Karang, Kebon Melati, Jakarta Pusat, Jumat (22/7/2022).
Busana jubah yang diklaimnya terinspirasi dari desainer ternama Anne Avantie itu berhasil mencuri perhatian banyak pengunjung di tempat tersebut.
Tak sedikit para pengunjung meminta pemotretan bersamanya atau mengajaknya membuat konten video dadakan di tempat tersebut.
Lelaki yang sehari-harinya bekerja sebagai pekerja kantoran itu mengaku telah dua kali melakukan peragaan busana di tempat tersebut.
Di hari pertamanya, ia mengaku hanya mengenakan pakaian yang biasa saja seperti jaket dan celana panjang seperti orang berpergian pada umumnya.
Rencananya ia akan kembali melakukan peragaan busana di tempat tersebut di hari lain, bila banyak mendapat apresiasi dari para pengunjung tempat tersebut.
Diketahui, SCBD Fashion Week merupakan penamaan pertunjukkan fashion dadakan tanpa dikoordinir dari masyarakat, khususnya kaum muda di Jalan Tanjung Karang, Jakarta Pusat.
Para pengunjung bisa secara spontan menjadi peraga busana di atas zebra cross jalan tersebut yang berfungsi sebagai catwalk.
Meski tak dikoordinir, para peraga busana tertib dalam memeragakan busananya.
Sehingga pertunjukkan fashion tersebut terlihat bagus.
SCBD Fashion Week mulai ramai pengunjung tepat pukul 15.00 WIB.
(*)
VP: Yogi Putra
- Category
- FASHION
Comments